Dalam rangka memeriahkan HUT ke-16 sekolahku yang jatuh pada
tanggal 2 Mei, panitia mengadakan berbagai lomba. Hari Sabtu tanggal 30 April
2016 diadakan lomba Ranking 1 untuk siswa dan lomba kebersamaan untuk guru.
Tanggal 2 Mei 2016 diadakan lomba untuk siswa yaitu karaoke duet dangdut, mas
dan mba, tumpeng, dan kelas indah.
Acara lomba guru rencananya dimulai pada pukul 09.30 tapi
sampai pukul 10.30 para peserta belum muncul di lapangan. Panggilan kepada peserta
sudah dilakukan melalui speaker.
“Tolong Pak, dipanggil sekali lagi,” perintah Pak Agus
selaku koordinator lomba kepadaku.
Aku menuju ruang guru. Bapak Ibu guru masih sibuk dengan
perlengkapan masing-masing. Ada yang sedang berganti seragam. Ada yang
berdandan dengan dandanan yang unik. Ada yang sibuk merias wajahnya dengan
riasan yang aneh. Ada yang sedang menyiapkan yel-yel.
“Bapak, Ibu. Sudah ditunggu di lapangan. Lombanya mau
dimulai,” kataku dengan suara agak keras supaya semuanya mendengar.
15 menit kemudian, mereka muncul. Pak Agus tak
menyai-nyiakan waktu. Acara langsung dimulai. Lomba pertama adalah lomba “Balik
terpal”. Lomba ini menggunakan sistem gugur. Dua kelompok harus beranding adu
cepat. Masing-masing kelompok harus membalik terpal ukuran 2 x 3 meter. Bagian
atas dibalik menjadi bagian bawah. Cara membaliknya yaitu masing-masing
kelompok yang beranggotakan 6-7 orang harus berada di atas terpal dan selama
terpal dibalik kaki harus tetap berada di atas terpal dan tidak boleh menyentuh
lantai. Siapa yang cepat dia yang menang dan maju ke babak berikutnya.
Aku memberi contoh sekali sebelum 2 kelompok maju. Setelah
mengetahui aturan dan cara bermain, kini saatnya bertanding.
Kelompok 1 melawan kelompok 2. Sebelum lomba dimulai,
masing-masing kelompok megeluarkan yel-yelnya. Pemenang lomba “Balik Terpal” adalah kelompok 2.
Acara dilanjutkan dengan lomba meniup bola pingpong. Ada 7
gelas kosong berjajar. Gelas pertama berisi air setengah dan sebuah bola
pingpong. Bola pingpong ini harus dipindah ke gelas nomor 2 dan seterusnya.
Caranya adalah peserta mengambil air yang telah disediakan oleh panitia di
sebuah ember yang berjarak sekitar 10 meter dari tempat gelas tersebut. Air ini
digunakan untuk memenuhi gelas pertama. Setelah air penuh, bola pingpong ditiup
supaya pindah ke gelas berikutnya. Apabila bola tersebut jatuh keluar gelas
maka diambil dan diulangi meniupnya sampai masuk ke tempat yang benar. Lomba
ini dimenangkan oleh kelompok 2 juga.
Lomba ketiga adalah memindah bola pinpong dari satu orang ke
orang lain dalam kelompoknya. Caranya: masing-masing peserta memakai gelas air
mineral bekas yang diberi tali rafia dan diikatkan dikening. Bola pingpong
dimasukkan ke gelas peserta pertama dan harus dipindahkan ke gelas peserta
berikutnya. Acara ini batal dilaksanakan karena hari sudah terlalu siang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar