alt/text gambar alt/text gambar alt/text gambar alt/text gambar

Kamis, 25 Agustus 2016

JALAN SANTAI

Dalam rangka memperingati HUT RI ke-71, pada tanggal 16 Agustus 2016 sekolahku mengadakan jalan sehat bersama. Kegiatan dimulai pukul 06.30 dengan sebelumnya diadakan apel di lapangan. Apel ini diikuti oleh seluruh siswa, guru dan karyawan yang telah memakai seragam olahraga dan dipimpin oleh Waka Kesiswaan.

Pada pukul 07.00 tepat, kami mulai berjalan. Jangan bayangkan kami akan melewati jalanan mulus dengan gedung-gedung bertingkan di kanan kirinya. Hanya 100 meter awal yaitu dari pintu gerbang sekolah menuju ke arah selatan, kami masih melewati jalan beraspal. Selebihnya kami melewati jalan setapak memasuki kebun singkong. Sekolah kami memang dilingkupi hutan sengon dan perkebunan singkong. Seperti para petualang, kami melewati jalan tanah selebar 2 meter yang masih basah sisa hujan tadi malam. Sejauh  mata memandang, hanya terlihat kebun singkong diselingi tanaman sengon dan tanaman perdu lainnya. Sambil ngobrol dan nyanyi-nyanyi kecil sepanjang jalan, kami menikmati segarnya udara pagi dan hijaunya hamparan tanaman singkong setinggi 3 meter-an yang nampaknya sebentar lagi akan dipanen. Setelah terjebak di lorong labirin kebun singkong selama kurang lebih 1 jam, akhirnya kami muncul di jalanan beraspal kembali menuju ke sekolah.

Jalan aspal yang awalnya berwarna hitam legam tiba-tiba berubah menjadi coklat kekuningan. Semua orang mengesek-gesekkan kakinya ke aspal untuk membersihkan sepatunya dari tanah yang menempel. Bahkan, sisa tanah di sepatu masih terbawa sampai sekolah. Akibatnya, lantai lobi, lorong, dan ruang kelas terlihat kotor dan membuat wajah Mba Poso dan Mba Kasiyem sontak terlipat-lipat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar